Press "Enter" to skip to content

Kapolres Pasaman AKBP Hasanuddin S.Ag Pimpin Gelar Operasional Bulanan Polres Pasaman

Polres Pasaman, Sumatera Barat – Untuk mengukur kinerja dan keberhasilan kinerja jajarannya, Kapolres Pasaman AKBP Hasanuddin S.Ag, memimpin pelaksanaan Gelar Operasional bulanan bertampat di Aula Rupatama Polres Pasaman, Kamis (06/12/2018)
 
Kegiatan dihadiri Wakapolres Kompol Ahmad Yani SH, M.si, Kabag Ops Kompol Syahrul Chan, Kasat, Kapolsek dan seluruh Perwira Polres Pasaman, Dalam giat tersebut masing-masing  Bag dan Sat menyampaikan paparan tentang pelaksanaan kegiatan baik tentang ungkap kasus, permasalahan dan situasi kamtibmas di wilayahnya.
 
AKBP AKBP Hasanuddin S.Ag,dalam arahannya mengatakan tujuan dari Anev Gelar Operasional bulanan, adalah untuk membahas temuan Wasrik , mengulas atau mereview kembali pelaksanaan kinerja Polres Pasaman serta Polsek jajarannya dengan membandingkan data kinerja atau penyelesaian kasus satu bulan sebelumnya dengan bulan berjalan.
 
Dari hasil anev bulanan Gelar Operasional yang sudah dilaksanakan, mengalami kenaikan dan keberhasilan yang memuaskan, dibanding bulan sebelumnya” Kapolres juga memberikan apresiasi kepada seluruh anggotanya atas kerja kerasnya selama ini dalam melaksanakan kegiatan satuan dan kegiatan masyarakat sehingga berjalan dengan lancar dan kondusif. Pungkas Kapolres Pasaman AKBP Hasanuddin S.Ag,

Be First to Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Mission News Theme by Compete Themes.