Jajaran Polres Pasaman bekerja sama dengan Pemda Pasaman menggelar kegiatan Tasyakuran dan Doa bersama dalam rangka telah selesainya pelantikan anggota DPRD Kabupaten Pasaman, DPRD Prov, DPR RI, DPD RI serta presiden dan wakil presiden dalam keadaan aman dan tertib, khususnya diwilayah hukum polres pasaman,
Acara tersebut diikuti oleh PJU Polres Pasaman, personil Polres dan ANS Polri, Anggota Kodim 0305 Pasaman serta Kepala OPD Kabupaten Pasaman, Personil Pemda Pasaman bertempat di Mesjid Agung Al Muttaqin Lubuk Sikaping yang dihadiri lebih kurang 500 orang jamaah, Jum’at, (24/10)
Kapolres Pasaman AKBP Hendri Yahya SE dalam sambutanya memperkenalkan diri sekaligus mengucapkan terima kasih kepada seluruh jajaran Forkopinda ,TNI ,tokoh agama, Alim Ulama, todat, tokoh Pemuda , pemuka masyarakat ,ninik mamak, cadiak pandai, bundo kanduang atas partisipasi dan dukunganya sehingga pemilu Pileg dan Pilpres sampai pelantikan presiden dan wakil presiden berjalan dengan aman tertib dan lancar di Kabupaten Pasaman.
Dalam kegiatan tersebut juga diisi dengan ceramah Agama yang disampaikan oleh Ustad Yuneldi Malin Basa S.Sos Yang membikin hati kita tenang adalah Allah, jadi bersyukurlah setiap nikmat yang diterima, dan apabila tidak bersyukur azab Allah sangat pedih. Jangan sampai berputus asa terhadap keputusan Allah, karena dunia ini tempat kita diuji untuk menyesuaikan keimanan kita kepada Allah.
Sementara itu Bupati Pasaman H. Yusuf Lubis SH mengucapkan Alhamdulillah dengan diadakan kegiatan tasyakuran dan Doa bersama ini , Bupati pasaman sangat mengapresiasi serta mengucapkan terima kasih kepada TNI dan Polri dan Seluruh Masyarakat karena telah berhasil menggamankan dan mensukseskan perhelatan pesta Demokrasi mulai dari Pileg pilpres sampai pelantikan presiden dan wakil presiden RI berjalan dengan aman tertib dan lancar diKabupaten Pasaman
Selanjutnya dilanjutkan doa bersama.
Be First to Comment