Press "Enter" to skip to content

Sat Sabhara Polres Pasaman Gencarkan Patroli Dialogis

Polres Pasaman, Sumatera Barat.

Untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat serta mencegah tindak kejahatan, Sat Sabhara Polres Pasaman gencar melakukan patroli pagi maupun malam hari. Selasa (28/10/2019).

Satuan Sabhara Polres Pasaman melaksanakan sambang dan berkomunikasi langsung dengan masyarakat seputaran wilayah Kota Lubuk Sikaping , Kabupaten Pasaman.

Kapolres Pasaman AKBP Hendri Yahya SE, mengatakan bahwa patroli dialogis ini sebagai wujud upaya bentuk kegiatan preventif, pencegahan terjadinya kejahatan di lingkungan masyarakat. dengan seringnya kita melaksanakan patroli  terutama didaerah rawan kejahatan akan memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat dalam melakukan aktifitas sehari hari.

“Kegiatan Patroli Dialogis ini dilakukan dengan rute obyek vital seperti perbankan, perkantoran serta pemukiman warga masyarakat,” ujarnya.

Sementara ditempat terpisah Kasat Sabhara Polres Pasaman Iptu Yoni Handra SH  mengatakan “Patroli ini dilakukan untuk mencegah terjadinya niat dan tindak kejahatan sekaligus juga memberikan himbauan kepada masyarakat Pasaman untuk tidak terpengaruh dengan berita hoax, dan tak lupa  mengajak masyarakat  untuk menciptakan situasi kamtibmas yang aman  damai serta bersama-sama menjaga kamtibmas diwilayah hukum polres pasaman,” pungkas Kasat Sabhara Iptu Yoni Handra SH .

Be First to Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Mission News Theme by Compete Themes.