Polres Pasaman,Sumatera Barat.
Pada hari Rabu 02 April 2020 sekira pukul 10.00 wib bertempat kecamatan Duo koto kabupaten pasaman , Kapolsek Duo Koto IPTU NOFRIZAL. SH beserta jajaran melaksanakan kegiatan memberikan himbauan terkait antisipasi pencegahan penularan virus corona Covid 19 diwilayah hukum polsek duo koto.
Dalam kegiatan tersebut Kapolsek duo koto mendatangi rumah masyarakat dengan cara dor to dor dan menyampaikan himbauan agar melakukan penyemprotan disinfektan di rumah masing masing dan mengajak tetangga atau keluarga yang lain agar melakukan kegiatan serupa guna pencegahan penyebaran virus corona covid 19. Sayangi diri, sayangi keluarga, sayangi lingkungan mari bersama sama kita berantas penyebaran virus Corona di kecamatan duo koto.
Dan dalam kegiatan tersebut Kapolsek duo koto juga mengajak masyarakat agar menyampaikan kepada keluarga di perantauan untuk tidak mudik, pulang kampung. dan bagi keluarga yang sudah terlanjur pulang kampung segera melaporkan diri kepada jorong atau bidan terdekat guna dilakukan cek kesehatan.
selama Kegiatan berjalan lancar, aman dan tertib
Be First to Comment