Press "Enter" to skip to content

Yayasan Kemala Bhayangkari Cabang Pasaman Ikut Berbagi

Melihat kondisi masyarakat saat ini yang terdampak oleh pandemi Covid-19 khususnya di kabupaten Pasaman yang tidak dapat melaksanakan aktifitas sebagaimana biasanya, membuat kondisi roda kehidupan masyarakat mengalami kesulitan. Hal ini  seiring dengan diberlakukannya Pembatasan sosial berskala besar (PSBB) di wilayah Sumatera Barat termasuk kabupaten Pasaman. Dengan adanya PSBB tersebut membuat tingkat penghasilan atau pendapatan warga masyarakat menurun bahkan tidak bisa mencukupi untuk kebutuhan hidup mereka sehari-hari, karena mereka tidak bisa bekerja dan beraktifitas di luar rumah sebagaimana hari sebelumnya. Penurunan penghasilan tersebut tidak diiringi dengan penurunan kebutuhan hidup sehari-hari bahkan sebaliknya, biaya untuk kebutuhan hidup menjadi meningkat, apalagi saat ini berada di dalam suasana bulan suci ramadhan.

Melihat kondisi seperti itu, mengetuk hati berbagai  lapisan masyarakat,  salah satunya Yayasan Kemala Bhayangkari Cabang Pasaman. Yang mana Yayasan Kemala Bhayangkari cabang Pasaman turut andil dalam memberikan bantuan berupa sembako yang diberikan langsung oleh Kapolres Pasaman AKBP Hendri Yahya, SE dengan didampingi para pejabat utama Polres Pasaman kepada para PHL Polres Pasaman, Guru TK Bhayangkari cabang Pasaman dan Warakauri (usia lanjut) cabang Pasaman.

Hal ini dibenarkan oleh Kapolres Pasaman, bahwa Yayasan Kemala Bhayangkari Cabang Pasaman ikut serta atau turut andil dalam memberikan bantuan sembako bagi PHL Polres Pasaman, Guru TK Bhayangkari cabang Pasaman dan Warakauri (usia lanjut) cabang Pasaman, hal ini bertujuan untuk meringankan sedikit beban mereka pada masa pandemi Covid-19 ini, sambung Kapolres.

Kegiatan pemberian bantuan sembako dari Yayasan Kemala Bhayangkari Cabang Pasaman dimulai dari kantor Polres Pasaman dan dilanjutkan dengan menyisir langsung ke rumah-rumah warakauri usia lanjut yang ada di kecamatan Lubuk Sikaping, tutup Kapolres

Be First to Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Mission News Theme by Compete Themes.