Press "Enter" to skip to content

POLRES PASAMAN TERJUNKAN PERSONIL KAWAL PENJEMPUTAN VAKSIN COVID-19 SINOVAC

Polres Pasaman terjunkan 4 orang personel untuk mengawal penjemputan 2.920 dosis vaksin Covid-19 merek Sinovac ke Dinas Kesehatan Provinsi Sumbar di Padang, Kamis (28/01) pagi.

Hal ini dibenarkan oleh Kapolres Pasaman, AKBP Dedi Nur Andriansyah, SIK M. Si didampingi Kasubbag Humas AKP Jasmardi, SH di Mapolres Pasaman, adanya pengawalan dalam penjemputan vaksin covid-19 ke Dinas Kesehatan Provinsi Provinsi Sumbar di Padang oleh 8 orang pegawai Dinas Kesehatan Kabupaten Pasaman yang dikawal oleh personil Polres Pasaman.
Menurut Kapolres Pasaman, pengawalan penjemputan 2.920 vaksin Covid-19 itu, pihaknya menurunkan 4 orang personil untuk mendampingi pegawai dinas Kesehatan Pasaman dan telah berangkat Kamis (28/01) sekira pukul 06.00 Wib pagi tadi menuju Padang.

“Penjemputan vaksin, dikawal dengan mengunakan mobil foreader Satlantas Polres Pasaman, dengan petugas pengamanan sebanyak 4 personil yakni 2 dari Sat Sabhara, dan 2 lagi dari Satlantas”, terang Kapolres.

Pengawalan penjemputan vaksin Covid-19 ke Padang itu dilakukan, mulai dari proses penjemputan hingga sampai ke Dinas Kesehatan Kabupaten Pasaman untuk selanjutnya disimpan di cold box di gudang penyimpanan Dinas Kesehatan, sambung AKBP Dedi Nur.
Untuk gudang akan dijaga ketat oleh pihak kepolisian. Hal ini bertujuan untuk menjaga keamanan dari vaksin tersebut,” tegasnya.

Dia berharap, proses pengawalan dalam penjemputan vaksin Covid-19 nanti dapat berjalan dengan lancar.

“Kami dari Polres Pasaman siap mendukung program vaksinasi yang akan dilaksanakan pemerintah sebagai upaya pencegahan penyebaran virus Covid-19 khususnya di Kabupaten Pasaman, dan Indonesia umumnya. Kami berharap program vaksinasi ini menjadi berkah dan kebaikan bagi umat manusia,” tutup Kapolres.

Be First to Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Mission News Theme by Compete Themes.